Pemerintah Daerah Kabupaten Toraja Utara | www.torajautarakab.go.id

PasarMurahJuni2023

Menjelang peringatan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah yang jatuh pada tanggal 28 Juni 2023, Pemerintah Kabupaten Toraja Utara melalui Dinas Ketahanan Pangan Dan Perikanan bersama Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi Dan UMKM menggelar Pasar Pangan Murah yang berlangsung di Lapangan Bakti Rantepao, Senin (26/06/2023).

Pada kesempatan tersebut Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang menyempatkan diri meninjau dan berbincang dengan sejumlah pengelola stand distributor yang memasarkan komoditi pangan murah ke masyarakat. 

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Gerakan Pasar Pangan Murah yang berlangsung secara serentak di sejumlah wilayah di tanah air ini dilaksanakan guna menjaga stabilitas yang cenderung mengalami inflasi jelang peringatan hari-hari besar keagamaan, sekaligus menjaga daya beli masyarakat serta menfasilitasi akses masyarakat terhadap komoditi pangan dnegan harga terjangkau.

Pangan Murah yang secara virtual dipantau langsung oleh Badan Pangan Nasional (BAPANAS) menyediakan sejumlah komoditi pangan harga terjangkau, seperti beras, minyak goreng, bawang merah, bawang putih, telur, gula dan juga sejumlah komoditi lokal Toraja Utara.

Diskominfo-SP - 2023

 

 

PEMKAB. TORAJA UTARA

Alamat:
KOMPLEKS PERKANTORAN PEMKAB. TORAJA UTARA MARANTE,
JL. POROS RANTEPAO-PALOPO, KEC. TONDON, SULAWESI SELATAN - 91831
FAX: (0423) 2920970

Telepon Penting

Dinas Pemadam Kebakaran Toraja Utara
(0423) 2920701
Rumah Sakit Elim Rantepao, Toraja Utara
(0423) 21258
Layanan PLN Rantepao, Toraja Utara
(0423) 21410

Statistik Website

Hari ini 93

Kemarin 320

Minggu ini 1369

Bulan ini 4355

Total 607825